Stiker Siluet Wajah, Kini Buka Jasa di Kepri

stiker-siluet-wajah-536573

Stiker siluet wajah adalah salah satu jenis stiker yang biasanya dipesan untuk hadiah, kado, souvenir dan tujuan serupa. 

Bagi warga Provinsi Kepulauan Riau, baik di Kota Batam, Kota Tanjungpinang, Pemkab Bintan, Karimun, Lingga, Anambas dan Natuna kini Anda tidak perlu pesan jauh-jauh.

Sejak awal Maret lalu, jasa pembuatam stiker siluet wajah sudah bisa dilayani di Bintan Wrapping. Alamatnya di komplek ruko Bintan Centre Blok O nomor 14.

Alamatnya bisa diketik saja di pencarian Google dengan kata kunci Artistik Stiker atau Bintan Wrapping. Nanti akan terlihat lokasinya di Google Maps serta segala informasinya di Google My Business.

Namun bagi warga Pulau Bintan (Kota Tanjungpinang dan Kabupaten Bintan) bisa datang langsung ke ruko. Sebagai pedoman atau panduan, lokasinya persis bersebelahan dengan Cafe Ala Bunda, satu deret dengan Cafe Bola dan Pegadaian.

Penjelasan yang sangat detil sehingga Anda tidak akan kesasar ke tempat lain.

Pengertian Stiker Siluet Wajah

Untuk memberikan gambaran yang jelas tentang apa itu stiker siluet wajah, yuk kita bedah satu persatu jeroannya.

Kayak operasi saja yo sobat, pakai bedah-membedah. Tetapi hal ini perlu mengingat ada di antara Anda yang memiliki bayangan akan bentuk stikernya namun tak tahu namanya.

Atau bisa saja Anda tahu nama dan gambarannya, namun malas pesan karena berpikir stiker ini hanya bisa dibuat di kota-kota besar.

Siluet wajah adalah teknik melukis wajah seseorang hanya dengan menggunakan satu warna yakni hitam. Namun jangan membayangkan bentuknya naturalis.

Yang dibentuk hanya bagian tertentu. Misalnya mata, lubang hidung, bibir dan penanda lain seperti kacamata, tahi lalat dan sebagainya.

Contohnya seperti foto vokalis grup band rock dari Amerika, Axl Rose. Sebelah kiri adalah foto aslinya dan sebelah kanan adalah hasil rekayasa editing sehingga menjadi stiker siluet wajah Axl Rose.

stiker-siluet-wajah-axl-rose

Bukan Hasil Trace

Selama saya membuka jasa pembuatan stiker ini, banyak sekali yang mengira saya menggunakan fitur trace. Baik itu di CorelDRAW maupun Phosohop.

Saya sampaikan kalau saya mengerjakannya menggunakan cara cepat seperti itu, maaf saya tidak akan membuka jasa pembuatan stiker siluet wajah.

Mengapa? Karena Anda yang memiliki komputer di rumah bisa kok membuatnya sendiri. Bahkan jika tidak memiliki pc atau laptop, banyak aplikasi di ponsel yang menyediakan pembuatan siluet.

Kalau boleh jujur, silakan bandingkan dengan hasil edit manual seperti yang saya kerjakan. Pasti berbeda,

Contoh hasil trace menggunakan Corel Photo Paint untuk gambar yang sama hasilnya di bawah ini.

stiker-siluet-wajah-axl-rose-trace

Produk Saya Stiker Cutting

Dengan membandingkan hasil soluet stiker wajah editan manual (atas) dan trace (bawah), bisa saja tingkat kemiripannya jauh lebih bagus yang hasil trace.

Saya harus mengakuinya. Mengapa? Karena trace akan menghasilkan detilnya, sementara stiker siluet wajah yang diedit manual lebih sederhana.

Justru di situ saya memberikan penjelasan. Lebih sulit membuat garis sederhana untuk membentuk sebuah wajah dibandingkan yang detil.

Dan untuk detil banget, silakan Anda buat sendiri di komputer. Setelah itu Anda bawa ke tempat cutting sticker untuk dipotong.

Saya rasa pemilik usaha cutting stiker akan berpikir untuk menerima siluet hasil trace.

Karena siluet hasil trace akan memiliki node atau titik-titik berhenti bagi jarum mesin cutting yang sangat banyak.

Sebagai contoh silakan perhatikan dua lingkaran di bawah ini. Yang sebelah kiri adalah lingkaran bukan hasil trace, sementara yang kanan menggunakan trace.

lingkaran-manual-dan-trace

Lihat, hanya ada 4 nodes di lingkaran manual sebelah kiri, artinya pisau mesin cutting hanya berhenti empat kali untuk menyelesaikan sebuah lingkaran.

Sedangkan lingkaran hasil trace di sebelah kanan menghasilkan begitu banyak nodes yang artinya pisau mesin cutting akan bergerak tersendat.

Artinya, kalau Anda membawa stiker siluet wajah hanya dari hasil trace dan dikenakan biaya tinggi sekarang tahu alasannya. Jarum mesin cuttingnya akan cepat tumpul karena harus dipaksa melewati titik titik node yang begitu rumit.

Contoh di atas baru bentuk lingkaran, bagaimana dengan hasil trace sebuah wajah? Silakan Anda cek sendiri berapa banyak node yang terbentuk.

Pelanggan Didominasi Calon Pengantin


Hampir 7 tahun saya menggeluti stiker siluet wajah secara online yang bisa Anda klik link Instagramnya. Hampir sebagian besar pelanggan saya adalah rumah pernikahan atau perorangan.

Dan mereka kebanyakan memesan stiker siluet wajah sepasang calon pengantin, 

Saya hanya membuat stiker cuttingnya, karena pemesan sendiri yang akan memberikan pernak-pernik. Sebagai contoh, kebanyakan stiker siluet wajah saya dipasang atau dilekatkan di atas koin yang ditata dan diatur hingga memenuhi bidang frame atau pigura.

Selanjutnya oleh konsumen saya, dicarikan genap uang koin dan tambahan uang kertas yang jumlahnya sesuai dengan tanggal pernikahan. 

Jadi inilah penjelasan saya untuk Anda yang pernah menanyakan mengapa stiker siluet wajahnya harus dicutting? Kalau dicetak menggunakan kertas stiker kan lebih mudah dan murah.

Apalagi kalau dicetak di kertas HVS biasa, bisa lebih murah lagi harganya. Hayo siapa yang masih ingat pernah menawar stiker siluet wajah saya sampai harga yang nggak lazim?

Kalau saya cetak atau print, nggak bisa ditempel di atas koin sesuai permintaan. Selain itu stiker ini kan biasanya diberikan sebagai hadiah pada momen yang memang ditunggu, masak cuma dihadiahin siluet yang dicetak pakai tinta printer sih?

Kirimkan Foto Terbaik

Bagi Anda yang tinggal di luar Pulau Bintan, hendaknya memberitahu saya melalui email yang saya cantumkan di menu halaman blog ini.

Untuk keterangan yang lebih jelas mohon dibaca terms and conditions dengan klik tautan ini.

Syarat utama yang saya terapkan ialah Anda harus memiliki foto terbaik, maksudnya foto dengan titik sudut mata, lubang hidung, sudut bibir terlihat jelas. Karena kalau fotonya kabur, saya khawatir wajah Anda nanti mirip wajah orang lain hehe.

Biasanya saya meminta dua atau tiga foto, dan saya akan bantu Anda memeilih foto yang bagus untuk dijadikan stiker siluet wajah. Demikian, semoga artikel tentang stiker siluet wajah ini bermanfaat dan ditunggu orderannya. Terima kasih. ***


0 Response to "Stiker Siluet Wajah, Kini Buka Jasa di Kepri"

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel