Promosikan Usaha Sticker dengan Maskot Keren

cuttingstickerupdate - Banyak perusahaan menganggarkan biaya hanya untuk promosi atau memperkenalkan brand mereka. Anda pun bisa melakukan hal yang sama, meski caranya tak harus seperti perusahaan perusahaan raksasa itu. Dengan cara sederhana namun efektif toko cutting sticker Anda akan cepat diketahui orang lain.

Ingat, sebuah tempat usaha yang dikenal masyarakat akan mendatangkan keuntungan bagi pemiliknya. Paling tidak jika ada calon konsumen baru ia akan dengan mudah mendapatkan informasi di mana alamat usaha Anda.

Bisa jadi calon konsumen baru mendapatkan informasi alamat toko cutting sticker Anda berupa penjelasan sebuah bangunan di jalan anu yang ada spanduk bergambar anu.

Ciptakan Maskot

Maskot Bintan Wrapping


Ya, cara memperkenalkan toko atau usaha yang saya maksudkan di sini adalah dengan menciptakan logo atau maskot. Saya lebih suka menggunakan maskot, karena desain maskot yang menarik atau eye catching akan membantu sebuah merek.

Bukankah Anda kenal maskot raksasa ayam goreng yakni Kentucky Fried Chicken? Melihat maskotnya saja orang langsung tahu. Maskot yang pas akan mudah diingat orang, terekam dalam memori otaknya.

Kebanyakan maskot dibuat dengan karakter kartun. Karena kartun memiliki bentuk yang tidak kaku. Bisa dibuat sesuai kehendak Anda namun tetap tak keluar dari konsep dan jiwa usaha yang dibuatkan maskotnya tadi.

Gali Filosofinya

Misalnya Anda memiliki usaha potong rambut, akan tidak lucu jika maskot Anda menampilkan alat potong rumput di dalamnya heheh. Jangankan mampir dan ingin potong rambut, membayangkan akan diapakan jika masuk ke tempat pangkas Anda saja orang sudah ngeri.

Hampir sama dengan cara menamakan tempat usaha. Coba tengok di sekeliling Anda, adakah toko kaca yang namanya harum? Atau warung makan yang diberi nama Klik. Lebih pas jika Harum untuk nama toko parfum, sementara Klik lebih cocok untuk toko kamera.

Begitu juga dengan mencari karakter atau bentuk desain yang kira kira menarik dilihat. JIka sudah ketemu, akan lebih baik jika dibuat dengan ukuran yang mudah dilihat konsumen yang masuk ke toko cutting sticker Anda.

Bisa didisplay di neonbox yang Anda pasang di depan tempat usaha, di dinding toko atau juga dalam bentuk sticker cutting atau printing.

Meski bukan yang terbaik, bahkan Anda mungkin bisa membuat maskot yang lebih bagus dari saya, namun paling tidak saya sudah melakukannya. Saya memberi nama tempat usaha wrapping kendaraan (membungkus kendaraan dengan bahan sticker) dengan Bintan Wrapping. Kejam ya?

Seolah olah saya akan membungkus Pulau Bintan dengan bahan sticker. Butuh berapa ribu atau juta rol hehehe. Ya, kata Bintan saya ambil karena usaha saya ada di Kota Tanjungpinang, yang secara geografis berada di satu pulau bernama Bintan.

Di Pulau Bintan juga ada satu wilayah pemerintahan lain yaitu Kabupaten Bintan. Dan Pulau Bintan juga menjadi pusat pemerintahan Provinsi Kepulauan Riau (Kepri). Saya ingin menangkap peluang sticker untuk masyarakat pada umumnya, juga instansi pemerintah di Kota Tanjungpinang, Kabupaten Bintan dan Provinsi Kepri. Jadilah nama depan tempat usaha saya Bintan, sedangkan Wrapping sepertinya tak perlu saya jelaskan lebih jauh.

Baca Juga:




Oke Juga Disingkat

Lalu terlintas dalam benak saya untuk membuat para pelanggan dengan mudah menyebut BIntan Wrapping dengan singkatan, Biwrap dari Bintan Wrapping. Dari kata itu coba saya otak atik sehingga menjadi Bee Wrap atau terjemahan bebasnya lebah membungkus.

Ya sudah, saya cari gambar lebahnya di Mbah Google, lalu kedua sungut atasnya saya beri heatgun dan pisau cutter. Sekarang sudah terwakili maskot usaha wrapping kendaraan saya, jika ada yang bertanya mengapa kok harus lebah. Tinggal saya jelaskan dan hampir semua pelanggan atau konsumen manggut manggut dengan bibir membentuk huruf oooooo.

Andai saya asal saja, dengan mengganti kata Bi (pada Biwrap) dengan kependekan biawak mungkin maskot saya biawak pegang heatgun dan cutter. Tidak salah, kan? Secara serampangan tak ada masalah, apalagi jika ada yang protes tinggal jawab masbuloh? Masalah Buat Loh? Hahaha. Tetapi coba kita lihat lagi, Biawak dan Wrapping. Satu kata dalam bahasa Indonesia, satunya kata dalam Bahasa Inggris.

Selain itu saya coba gali karakter lebahnya sendiri. Ia adalah hewan yang heroik menurut saya, jika Singa dengan ukuran badannya bisa menjadi raja hutan, itu wajar. Sementara lebah yang ukurannya imut banget juga tak kalah keren, ia tak pernah mau hidup sendiri.

Pasti bukan karena takut hidup jomblo, melainkan karena lebah tak ubahnya semut adalah hewan yang berkoloni. Butuh banyak sesamanya agar bisa hidup nyaman. Nah, harapan saya lebah bisa mewakili saya dan adik adik yang menangani pekerjaan sehari hari di toko sebagai mahluk yang mengutamakan sosialisasi.

Dengan sayap yang dimiliknya, saya juga berharap Bintan Wrapping namanya bisa terbang ke mana saja. Maksudnya mengerjakan orderan yang harus dikerjakan di luar toko, misalnya memasang sandblast. Lalu lebah punya sengat, yang menancap di kulit dan daging korbannya.

Selamat membuat maskot saudara saudara pebisnis cutting sticker.... Semoga artikel ini bermanfaat.

0 Response to "Promosikan Usaha Sticker dengan Maskot Keren"

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel